JAKARTA — Asosiasi Logistik Indonesia menilai PT Kereta Api Indonesia harus merumuskan biaya pengiriman angkutan barang door to door seiring dengan rencana BUMN tersebut mengaktifkan angkutan peti kemas Gedebage di Jawa Barat.
Ketua Umum Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) Zaldy Ilham Masita mengatakan bahwa alternatif kereta api dari Bandung ke Jakarta harus diprioritaskan untuk mengurangi beban jalan tol Cikampek.
Hal itulah yang membuat ALI mengapresiasi langkah awal PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mengaktifkan angkutan peti kemas Gedebage dengan diskon tarif 50%.
“Selain biaya lebih murah, juga waktunya lebih pasti. KAI perlu memberikan biaya pengiriman dengan kereta api lalu dengan moda door to door.
Jadi, pemakai jasa tidak pusing u...