BANDUNG — PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. (BJB) meraih dua penghargaan dalam Ajang Wealth Added Creator Award dari Majalah SWA dan Stern & Co.
Penghargaan tersebut yaitu peringkat ke-9 di Indonesia The Best Public Companies Based on WAI (Overall) 2017 dan peringkat ke-4 di Indonesia The Best Public Companies Based on WAI, Kategori Industri Bank.
Penghargaan diterima langsung oleh Direktur Utama Bank BJB Ahmad Irfan yang diserahkan oleh Chairman and Group Chief Editor Kemal Effendi Gani dan Chief Editor SWAonline Deputy Chief Editor SWA Magazine Kusnan M. jawhir di Hotel Shangri-la, Jakarta, Selasa, (11/7).
Bank yang memiliki kode saham BJBR ini merupakan salah satu emiten yang bergerak di industri jasa keuangan khususnya perbankan, di...