PERBANKAN KALTIM Bank Syariah Kembali Bergairah
SAMARINDA – Kinerja perbankan syariah di Provinsi Kalimantan Timur membaik seiring kembali bergairahnya perekonomian Bumi Etam,
Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Kalimantan Timur Dwi Ariyanto mengatakan kinerja perbankan syariah di Kaltim lebih baik ketimbang perbankan konvensional, Menurutnya, aset bank syariah di Kaltim hingga September 2016 mencapai Rp5,88 triliun, atau tumbuh 2,62% dari periode yang sama tahun lalu Rp5,73 triliun,
Adapun simpanan masyarakat yang terkumpul hingga September mencapai Rp4,36 triliun, atau tumbuh 8,84% dari periode yang sama 2015 senilai Rp4 triliun, Pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) paling besar terjadi di deposito sebesar 15,3% year-on-year (yoy) dari Rp1,42 triliun...