JAKARTA — PT Honda Prospect Motor (HPM) mendukung rencana pemerintah mendorong pabrikan kendaraan bermotor di Indonesia untuk menanamkan investasi dalam bentuk pusat riset dan pengembangan atau research and development (R&D).
Namun, penambahan modal harus memberi manfaat bagi perusahaan, seperti saat Honda Motor memutuskan membangunproving grounddi Thailand untuk pengembangan mobil dan motor yang akan dijual di kawasan AsiaOceania.
“Di sana [Thailand] pasarnya lebih besar dari kita [Indonesia]. Komponen otomotif lebih banyak di sana. Wajar, prinsipal memilih di sana,” kata Marketing and After Sales Director HPM Jonfis Fandy di sela-sela uji berkendara All New Honda CR-V Turbo di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (21/7).
Namun, bukan tidak mungkin nan...