8 Negara dengan Perdagangan Berkelanjutan Terbaik di Dunia pada 2023

Menurut laporan The Hinrich Foundation, Selandia Baru menjadi negara dengan perdagangan berkelanjutan terbaik di dunia pada 2023. Ini lantaran negara tersebut berhasil meraih skor sempurna dalam Indeks Perdagangan Berkelanjutan (STI) pada tahun ini.

Monavia Ayu Rizaty

13 Nov 2023 - 14.02

Data

Menurut laporan The Hinrich Foundation, Selandia Baru menjadi negara dengan perdagangan berkelanjutan terbaik di dunia. Ini lantaran negara tersebut berhasil meraih skor sempurna dalam Indeks Perdagangan Berkelanjutan (Sustainable Trade Index/STI) pada tahun ini.

Indeks tersebut dihitung menggunakan tiga pilar kinerja ekonomi berkelanjutan, yakni pertumbuhan ekonomi, masyarakat, dan lingkungan. Ketiga pilar tersebut didukung oleh 71 indikator, mulai dari kualitas infrastruktur perdagangan, kemudahan berbisnis, stabilitas politik, hingga polusi udara dan air.

Setelah Selandia Baru, Inggris menempati posisi kedua dengan skor STI sebesar 96,5 poin pada 2023. Singapura menempati urutan selanjutnya dengan skor STI sebesar 94,1 poin.

Hong Kong mencatatkan skor STI sebesar 85,6 poin. Lalu, skor STI di Australia dan Korea Selatan masing-masing sebesar 84,5 poin dan 84,2 poin.

Selanjutnya ada Kanada yang memiliki skor STI sebesar 82,1 poin. Sementara, Jepang menempati posisi kedelapan dalam daftar ini dengan skor sebesar 79,3 poin.

Adapun, Indonesia menempati urutan ke-19 dari 30 negara dengan skor STI sebesar 49,1 poin pada 2023. Posisi Indonesia berada di bawah Kamboja yang memiliki skor sebesar 49,4 poin.

(Baca: Sederet Kota Paling Berkelanjutan di Indonesia pada 2023)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags