Ini 8 Sektor Penyumbang PDB Terbesar pada Kuartal III/2021

Industri pengolahan menjadi sektor yang paling berkontribusi terhadap PDB nasional pada kuartal III/2021.

M Ivan Mahdi

30 Des 2021 - 16.35

Data

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, produk domestik bruto (PDB) atas dasar harga berlaku (ADHB) Indonesia sebesar Rp4.325,43 triliun pada kuartal III 2021. Dari jumlah itu, industri pengolahan berkontribusi sebesar 19,15%, menjadi yang terbesar dibandingkan sektor lainnya.

Sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan punya andil sebesar 14,3% terhadap PDB nasional. Kemudian, kontribusi sektor perdagangan besar dan eceran terhadap PDB nasional mencapai 13,03%. 

Kontribusi sektor konstruksi tercatat sebesar 10,39%. Sektor pertambangan dan penggalian serta informasi dan komunikasi masing-masing menyumbang 9,55% dan 4,37%.

Lalu, sektor jasa keuangan dan asuransi berkontribusi sebesar 4,26%. Sektor transportasi dan pergudangan punya andil 3,9%. Sedangkan, kontribusi sektor jasa pendidikan sebesar 3,07%.

(Baca: PDB Industri Pengolahan Tumbuh 3,68% pada Kuartal III-2021)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags