Data Jumlah Kartu ATM dan Debit di Indonesia (Agustus 2022-Agustus 2023)

Bank Indonesia (BI) melaporkan, jumlah kartu ATM dan debit di Indonesia sebanyak 273,67 juta unit pada Agustus 2023. Jumlah tersebut meningkat 1,4% dibandingkan sebulan sebelumnya (m-to-m) yang sebanyak 269,96 juta unit.

Monavia Ayu Rizaty

14 Nov 2023 - 13.56

Data

Bank Indonesia (BI) melaporkan, jumlah kartu ATM dan debit di Indonesia sebanyak 273,67 juta unit pada Agustus 2023. Jumlah tersebut meningkat 1,4% dibandingkan sebulan sebelumnya (month-to-month/m-to-m) yang sebanyak 269,96 juta unit.

Jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (year on year/yoy), jumlah kartu ATM dan debit meningkat 12,9%. Pada Agustus 2022, jumlah kartu ATM dan debit tercatat sebanyak 242,4 juta unit.

Meski jumlah kartu yang beredar semakin banyak, hal itu tak lantas mendorong transaksi debit kian besar. Menurut bank sentral, nilai transaksi kartu debit turun 4,02% (m-to-m) menjadi Rp644,78 triliun pada Agustus 2023.

Sementara, volume transaksi debit tercatat sebanyak 635,23 juta kali pada Agustus 2023. Jumlah itu juga menyusut 1,80% (m-to-m) dibandingkan pada bulan sebelumnya (m-to-m).

Lebih lanjut, jumlah bank yang menerbitkan kartu ATM dan debit di dalam negeri sebanyak 113 unit pada Agustus 2023. Jumlah ini masih sama seperti bulan sebelumnya, tapi naik 1,8% jika dibandingkan pada Agustus 2022 yang sebanyak 111 bank.

Secara rinci, bank umum yang menerbitkan kartu ATM dan debit sebanyak 86 unit. Sementara, bank syariah dan bank perkreditan rakyat (BPR) yang menerbitkan kartu ATM dan debit masing-masing sembilan unit dan 18 unit.

(Baca: Transaksi Kartu Debit Turun Jadi Rp644,78 T pada Agustus 2023)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags