Data Harga Pangan: Cabai Rawit Melonjak, Gula Pasir Turun (16 Mei 2024)

Harga rata-rata bahan pangan cenderung beragam pada perdagangan hari ini, Kamis (16/5), pukul 12.00 WIB. Harga cabai rawit, daging, minyak goreng, dan telur ayam naik. Sementara harga gula pasir, bawang merah, dan cabai merah turun. Adapun harga beras dan bawang putih stabil.

Theresia Gracia Simbolon

16 Mei 2024 - 12.18

Data

Harga rata-rata bahan pangan beragam pada perdagangan hari ini, Kamis (16/5), pukul 12.00 WIB. Dari 10 daftar harga yang ada di Pusat Informasi harga Pangan Strategis (PIHPS) di laman Bank Indonesia sebanyak lima komoditas naik, tiga komoditas turun, dan dua komoditas stabil.

Jika dilihat dari persentasenya, harga cabai rawit mengalami kenaikan tertinggi pada perdagangan hari hingga 1,27% atau Rp650/kg menjadi Rp51.950/kg dari sebelumnya dibanderol Rp51.300/kg pada perdagangan Rabu (15/5).

Tak hanya cabai rawit, harga daging ayam pun naik 0,64% atau Rp250/kg menjadi Rp39.300/kg dari Rp39.050/kg. Kemudian, harga minyak goreng naik 0,26% atau Rp50/kg menjadi Rp19.150/kg dari Rp19.100/kg.

Adapun, harga telur ayam dilaporkan lebih mahal 0,16% atau Rp50/kg menjadi Rp31.550/kg dari Rp31.500/kg. Harga daging sapi juga lebih tinggi 0,15% atai Rp200/kg menjadi Rp135.800/kg dari Rp135.600/kg.

Sementara itu, harga gula pasir terpantau lebih murah 0,26% atau Rp50/kg menjadi Rp18.850/kg dari Rp18.900/kg. Selanjutnya, harga bawang merah juga lebih rendah 0,49% atau Rp250/kg menjadi Rp50.750/kg dari Rp51.000/kg.

Pada siang ini, harga cabai merah juga turun 0,86% atau Rp450/kg menjadi Rp51.850/kg dari Rp52.300/kg. Di sisi lain, harga beras terpantau stabil di Rp15.450/kg dan harga bawang putih masih tetap dipatok Rp46.600/kg.

Sebagai informasi, harga pangan di atas diambil berdasarkan survei yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia. Pencacahan data dilakukan setiap hari kerja yakni Senin-Jumat, pukul 09.00 WIB – 11.00 WIB. Harga yang dilaporkan adalah harga dalam satuan standar yang telah ditetapkan oleh Bank Indonesia.

Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan bahwa ketersediaan beras untuk masyarkat menjelang Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah masih tercukupi. Mengutip Bisnis.com, Presiden Jokowi mengatakan bahwa saat ini di Bulog terdapat cadangan beras hingga 1,8 juta ton.

Hal ini disampaikannya usai mengecek harga bahan pokok dan memberikan bantuan bagi para pedagang saat mengunjungi Pasar Sentral Lacaria, di Kabupaten Kolaka Utara, Selasa (14/5). Di sisi lain, dia juga mengaku bahwa stabilitas harga bahan pokok jelang Iduladha akan tetap dalam rata-rata yang dapat dijangkau oleh masyarakat.

(Baca: Data Harga Pangan: Cabai Merah dan Rawit Naik, Beras hingga Telur Ayam Stabil (15 Mei 2024))

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags