Data Pergerakan Harga Emas Antam Sepekan (26 Januari – 2 Februari 2024)

Harga jual emas batangan 24 karat PT Aneka Tambang Tbk. berhasil meroket sebesar Rp21.000 per gram dalam sepekan terakhir atau sejak 26 Januari – 2 Februari 2024. Adapun buyback juga melejit Rp21.000 dalam rentang waktu yang sama.

Inneke Citra kasih

2 Feb 2024 - 09.35

Data

Harga jual emas batangan 24 karat PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) meroket Rp21.000 per gram dalam sepekan terakhir atau sejak 26 Januari – 2 Februari 2024. Ini merupakan kenaikan ketiga secara pekanan, dengan akumulasi kenaikan sebesar Rp27.000 per gram.

Berdasarkan informasi dari Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas Antam ukuran 1 gram dijual Rp1.151.000 per gram pada Jumat (02/02). Adapun pada Jumat (26/01) pekan lalu, harga emas Antam dibanderol Rp1.130.000 per gram.

Secara harian, harga emas sempat berada di level terendahnya dalam sepekan pada level Rp1.130.000 per gram pada Jumat (26/01) lalu. kemudian berhasil melambung ke level tertinggi pekan ini dengan harga Rp1.151.000 per gram pada hari ini, Jumat (02/02).

Secara rinci, harga emas satuan terkecil dengan ukuran 0,5 gram pada hari ini dibanderol Rp625.500. Sementara itu, harga emas 24 karat ukuran 5 gram dipatok Rp5.530.000. Lalu harga emas satuan 10 gram dan 25 gram masing-masing dijual seharga Rp11.005.000 dan Rp27.387.000.

Selanjutnya, harga emas untuk satuan 50 gram dibanderol Rp54.695.000, sedangkan untuk ukuran 100 gram dapat ditebus dengan harga Rp109.312.000. Lalu harga emas ukuran 1.000 gram dihargai Rp1.091.600.000.

Di sisi lain, harga jual kembali (buyback) emas Antam dipatok Rp1.047.000 per gram. Nilai itu juga melejit Rp21.000 dibandingkan dengan harga buyback pada Jumat (26/01) pekan sebelumnya.

Kenaikan harga emas antam sepekan sejalan dengan pergerakan harga emas global yang juga menguat. Penguatan logam kuning tersebut dipicu oleh data klaim pengangguran mingguan AS yang meningkat pada minggu lalu.

Departemen Tenaga Kerja mengatakan klaim pengangguran awal meningkat menjadi 224.000 yang disesuaikan secara musiman untuk pekan yang berakhir 27 Januari.

Adapun selanjutnya, fokus pasar tertuju pada data non-farm payrolls AS untuk petunjuk lebih lanjut mengenai jalur kebijakan Federal Reserve.

(Baca : Data Pergerakan Harga Emas Antam Sepekan (19 - 26 Januari 2024))

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags