Daftar Pencetak Gol Terbanyak di Piala Asia 2023

Akram Afif tercatat meraih delapan gol sepanjang gelaran Piala Asia 2023. Posisinya diikuti Aymen Hussein dari Irak dengan torehan enam gol.

Ridhwan Mustajab

12 Feb 2024 - 10.35

Data

Qatar berhasil menjadi juara Piala Asia 2023 setelah mengalahkan Yordania di laga final dengan skor 3-1. Selaras dengan keberhasilan timnya, Akram Afif menjadi pencetak gol terbanyak di ajang sepak bola paling bergengsi di Asia.

Akram Afif tercatat meraih delapan gol sepanjang gelaran Piala Asia 2023. Posisinya diikuti Aymen Hussein dari Irak dengan torehan enam gol.

Ayase Ueda dari Jepang dan Yazan Al-Naimat dari Yordania mengikuti di urutan berikutnya. Kedua pemain itu sama-sama mengoleksi empat gol.

Ada pula, sebanyak enam pemain mencetak tiga gol di Piala Asia 2023. Keenam pemain itu di antaranya, Mehdi Taremi, Musa Al-Taamari, Oday Dabbagh, Hassan Al-Haydos, Lee Kang-in, dan Son Heung-min.

Tak hanya meraih gol terbanyak, Akram Afif dinobatkan sebagai pemain terbaik di Piala Asia 2023. Di sisi lain, kiper terbaik juga diraih pemain asal Qatar lainnya, yakni Meshaal Barsham.

(Baca: Daftar Peraih Gelar Juara Piala Asia pada 1956-2023)



Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags