Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Hari Ini (6 Juni 2024)

Timnas Indonesia bakal melakoni dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini. Tim Garuda dijadwalkan melawan timnas Irak pada hari ini atau Kamis (6/6) di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada pukul 16.00 WIB.

Ridha Kusuma Perdana

6 Jun 2024 - 08.49

Data

Tim nasional (timnas) Indonesia bakal melakoni dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini. Dilansir dari laman resmi AFC, Indonesia dijadwalkan melawan timnas Irak pada hari ini atau Kamis (6/6) di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada pukul 16:00 WIB.

Pada pertandingan kali ini, Indonesia diharapkan mendapat hasil positif setelah di pertemuan pertama pada 16 November tahun lalu kalah 1-5 dari Irak di Stadion Internasional Basra, Irak.

Selanjutnya, Indonesia juga dijadwalkan menjalani pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (11/6). Timnas Garuda akan melawan timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada pukul 19:30 WIB. Di pertemuan pertama pada 21 November tahun lalu, Indonesia dan Filipina bermain imbang 1-1 di Stadion Rizal Memorial Sports Complex, Filipina.

Adapun Indonesia berada di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Saat ini Indonesia berada di posisi kedua dengan 7 poin dari 4 pertandingan dengan hasil 2 menang, 1 kalah, dan 1 imbang. Sementara itu, Irak kukuh di puncak dengan poin penuh, yakni 12 poin.

(Baca: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia Senior, Wanita, U-20, dan U-16 pada Juni 2024)


Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags