Berhasil Rebound, Indeks Bisnis-27 Melesat 1,11% dalam Sepekan

Indeks Bisnis-27 terpantau menguat 1,11% sepanjang pekan ini. Pergerakannya melebihi kenaikan IHSG.

Gita Arwana Cakti

4 Mar 2022 - 19.35

Data

Indeks Bisnis-27 terpantau menguat tajam 1,11% sepanjang pekan ini. Bahkan, kenaikannya melebihi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Indeks Bisnis-27 ditutup di level 550,23 pada perdagangan Jumat (4/3). Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan pada perdagangan Jumat (25/2) yang berada di level 544.17.

Pada perdagangan terakhir pekan ini, indeks hasil kerja sama harian Bisnis Indonesia dan Bursa Efek Indonesia (BEI) itu berhasil rebound dan melesat 1,95% atau 10,5 poin dari hari sebelumnya.

Dalam sepekan terakhir, saham-saham sektor energi terlihat memimpin laju penguatan Indeks Bisnis-27. Saham PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) melonjak paling signifikan sebesar 31,03% atau 720 poin ke level 3.040. 

Posisinya disusul oleh PT Bukit Asam Tbk (PTBA) yang naik 17,61% atau 530 poin menuju 3.540. Setelahnya ada PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) yang melejit 11,36% atau 250 poin ke level 11,36%.

Sementara itu, saham PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. (ICBP) merosot sebesar 10,06% atau 875 poin dalam sepekan ke level 7.825. Ada pula PT Semen Indonesia Tbk. (SMGR) yang turun 7,99% atau 575 poin ke level 6.625 dan PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP) terkoreksi 6,97% atau 575 poin menuju 7.675.

(Baca: IHSG Naik 0,58% Pekan Ini, Pasar Cermati Konflik Rusia-Ukraina)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags