Indeks Bisnis-27 Menghijau, AMRT Pimpin Kenaikan

Indeks Bisnis-27 berhasil menguat 0,15% atau 0,92 poin menuju level tertinggi hariannya di 600,75.

Dyah Ayu Kartika

21 Sep 2022 - 17.30

Data

Indeks Bisnis-27 berhasil parkir di zona hijau pada penutupan perdagangan Rabu (21/9) di tengah pelemahan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Indeks Bisnis-27 terpantau menguat 0,15% atau 0,92 poin menuju level 600,75. 

Adapun sepanjang perdagangan, Indeks Bisnis-27 sempat menyentuh level terendah harian di posisi 595,25 dan level tertinggi hariannya di 600,75. Dari 27 anggota konstituen, sebanyak 15 saham mampu melaju ke zona hijau, 3 saham stagnan dan 9 saham lainnya tertahan di zona merah.

Jajaran top gainers Indeks Bisnis-27 dipimpin oleh saham PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT) yang harganya melesat 2,68% atau 60 poin ke posisi 2.300. 

Kemudian diikuti oleh saham PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) dengan kenaikan 2,32% atau 150 poin ke level 6.625. Selain itu ada juga saham PT Medikaloka Hermina Tbk. (HEAL) yang menguat 2,04% atau 30 poin menuju level 1.500.

Sebaliknya, deretan top losers dipimpin oleh saham PT BFI Finance Indonesia Tbk. (BFIN) yang melemah 1,73% atau 20 poin ke harga 1.135. Selanjutnya saham PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP) yang tergerus 1,38% atau 125 poin ke level 8.950 dan saham PT Media Nusantara Citra Tbk. (MNCN) turun 1,13% atau 10 poin menuju 875. 

Sementara saham yang ditutup stagnan adalah PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI) di level 8.975, saham PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. (SMGR) pada 7.200 dan saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG) yang berada di level 2.800.

(Baca: IHSG Berbalik ke Zona Merah, Sektor Properti Paling Tertekan)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags