Indeks Sektoral : Ditopang Delapan Sektor, IHSG Menguat Tipis pada Awal Pekan

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tetap menguat pada perdagangan awal pekan, Senin (6/5).

Haratwadi Handoko

6 Mei 2024 - 22.03

Data

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat tipis 0,02% atau 1,17 poin menuju level 7.135,89 pada perdagangan awal pekan, Senin (6/5). Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak di rentang 7.102,69 hingga level 7.178,77.

Indeks komposit disokong oleh delapan sektor. Sektor properti & real estat memimpin penguatan dengan naik 2,56% atau 15,79 poin ke level 633,14. Diikuti sektor teknologi terpantau menguat 1,49% atau 50,08 poin ke level 3.414,17. Sedangkan tiga sektor lainnya mencatatkan penurunan. Sektor perindustrian memimpin pelemahan dengan turun 1,76% atau 18,66 poin ke level 1.042,88.

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags