Ini 8 Menteri Jokowi Paling Kaya pada 2021

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno menjadi yang paling kaya di Kabinet Indonesia Maju. Nilai kekayaan tercatat sebesar Rp10,62 triliun per 31 Desember 2021.

Alif Karnadi

21 Apr 2022 - 16.45

Data

Sejumlah menteri yang menjabat di Kabinet Indonesia Maju memiliki harta kekayaan jumbo. Bahkan, ada menteri di pemerintahan Joko Widodo-Ma'ruf Amin yang kekayaannya menembus Rp10 triliun.

Berdasarkan laporan harta kekayaan negara (LHKPN) yang disampaikan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno memiliki harta sebesar Rp10,62 triliun per 31 Desember 2021. Jumlah itu melejit Rp6,8 triliun dari tahun sebelumnya yang senilai Rp3,82 triliun, sekaligus paling besar di antara menteri lainnya.

Posisi kedua ditempati oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dengan kekayaan senilai Rp2,95 triliun pada 2021. Jumlah itu meningkat Rp519 miliar dari tahun 2020 yang sebesar Rp2,43 triliun.

Setelahnya ada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dengan harta kekayaan sebesar Rp2,31 triliun per 2020. Untuk tahun ini, Erick masih belum melaporkan LHKPN.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berada di urutan keempat dengan kekayaan sebesar Rp2,03 triliun pada 2021. Jumlahnya juga meningkat Rp3,1 miliar dari tahun 2020 yang senilai Rp2,03 miliar.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Anwar Makarim menempati urutan kelima dengan kekayaan senilai Rp1,18 triliun. Harta menteri termuda di Kabinet Indonesia Maju tersebut menurun Rp17,38 miliar dibandingkan pada 2020 yang sebesar Rp1,19 triliun.

Lalu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan memiliki kekayaan sebesar Rp716,31 miliar pada tahun lalu. Jumlah itu turun Rp28 miliar dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp745,19 miliar.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto punya harta kekayaan sebesar Rp425,6 miliar. Jumlah itu melonjak Rp164 miliar dari tahun sebelumnya yang senilai Rp260,61 miliar.

Posisi kedelapan ditempati Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dengan jumlah kekayaan sebesar Rp235,52 miliar. Nilai tersebut naik Rp8,7 miliar dari tahun 2020 yang sebesar Rp226,82 miliar. 

Adapun, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki harta sebesar Rp63,62 miliar pada 2021. Sedangkan, Wakil Presiden Ma'ruf Amin punya kekayaany sebesar Rp14,59 miliar.

(Baca: Orang Indonesia Makin Kaya Makin Bahagia)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags