Sederet Tujuan Penggunaan AI untuk Bisnis Global pada 2022

Menurut McKinsey, penerapan artificial intelligence (AI) di area bisnis paling banyak digunakan untuk optimisasi layanan operasional. Ini sebagaimana disampaikan oleh 24% responden yang menggunakan AI untuk tujuan tersebut.

Febriana Sulistya Pratiwi

22 Jun 2023 - 13.59

Data

Penerapan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) oleh perusahaan global semakin masif. Bahkan, menurut laporan McKinsey, sudah setengah perusahaan di dunia yang menerapkan AI dalam area bisnis mereka.

Penggunaan AI di area bisnis tersebut paling banyak digunakan untuk optimisasi layanan operasional. Ini sebagaimana disampaikan oleh 24% responden dalam survei McKinsey terhadap 1.492 perusahaan di dunia pada 3-27 Mei 2022 dan 15-17 Agustus 2022.

Selanjutnya, 20% responden menggunakan teknologi tersebut untuk membuat produk baru yang berbasis AI. Lalu, responden yang menerapkan AI untuk tujuan analisis layanan, segmentasi pelanggan, dan peningkatan produk berbasis AI sama-sama sebanyak 19%.

Penerapan AI untuk tujuan akuisisi pelanggan dilakukan oleh 17% perusahaan yang disurvei. Kemudian, responden yang menggunakan AI untuk otomasi pusat kontak dan optimasi fitur produk sama-sama sebesar 16%.

Ada pula 15% responden yang menggunakan AI untuk pemodelan dan analisis risiko. Sedangkan, 14% responden menerapkan teknologi tersebut untuk intervensi dan prediksi bisnis.

(Baca: 42% CEO Anggap AI Bakal Hancurkan Manusia dalam 5-10 Tahun)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags