Survei: Mayoritas Muslim Indonesia Merasa Semakin Religius

Ada 40% muslim di Indonesia yang merasa lebih taat beragama dibandingkan orang tua mereka pada usia yang sama. Sementara, hanya 26% muslim Malaysia yang merasakan hal serupa.

Sarnita Sadya

23 Sep 2022 - 13.52

Data

Mayoritas muslim di Indonesia merasa semakin religius. Bahkan, persentasenya jauh lebih tinggi dibandingkan muslim di Malaysia yang menyatakan hal serupa. 

Berdasarkan hasil survei Wunderman Thompson dan VMLY&R bertajuk 'The New Muslim Consumer', ada 40% muslim di Indonesia yang merasa lebih taat beragama dibandingkan orang tua mereka pada usia yang sama. Sementara, hanya 26% muslim Malaysia yang merasakan hal serupa. 

Sebanyak 55% muslim Malaysia merasa ketaatannya dalam beragama sama saja dengan orang tuanya. Persentase muslim Indonesia yang merasa ketaatannya dalam beragama sama saja dengan orang tuanya sebanyak 36%. 

Sementara, hanya 23% muslim di dalam negeri yang merasa kurang taat beragama dibanding orang tuanya. Di Negeri Jiran, hanya 19% muslim yang merasa kurang taat beragama dibandingkan orang tuanya. 

Melihat data tersebut, memiliki kedekatan dengan Tuhan menjadi isu yang paling penting bagi muslim di Indonesia dan Malaysia. Tercatat ada 91% responden yang menyatakan hal tersebut di kedua negara.

Kesehatan berada di urutan kedua dengan 91% responden yang menyatakan isu tersebut penting. Lalu, pengetahuan soal pendidikan islami, kedamaian, dan kebahagiaan berada di urutan selanjutnya dengan persentase masing-masing sebesar 89%.

Sebagai informasi, Wunderman Thompson melakukan survei terhadap 1.000 responden di Indonesia dan Malaysia. Survei tersebut dilakukan melalui wawancara pada Mei 2022.

(Baca: 8 Negara dengan Populasi Muslim Terbesar, Ada Indonesia?)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags