Survei: Pekerja Indonesia Rentan Alami Pelecehan dan Kekerasan

Berdasarkan hasil survei ILO dan Never Okay Project, 70,93% pekerja Indonesia pernah mengalami kekerasan dan pelecehan di dunia kerja.

Sarnita Sadya

29 Sep 2022 - 15.35

Data

Pekerja Indonesia masih rentan mengalami kekerasan dan pelecehan di dunia kerja. Hal itu tergambar dari 70,39% responden yang menyatakan pernah mengalami kekerasan dan pelecehan di dunia kerja dalam survei Organisasi Buruh Internasional (ILO) bersama Never Okay Project.

Secara rinci, terdapat 30,65% responden yang mengalami satu bentuk kekerasan atau pelecehan di dunia kerja. Sebanyak 18,51% responden mengalami dua bentuk kekerasan atau pelecehan di dunia kerja.

Kemudian, ada 23,32% responden pernah mengalami tiga bentuk kekerasan atau pelecehan di dunia kerja. Sebanyak 18,51% responden juga pernah mengalami empat bentuk kekerasan atau pelecehan di dunia kerja.

Sementara, repsonden yang mengalami lima bentuk kekerasan atau pelecehan di dunia kerja paling sedikit. Persentasenya tercatat hanya sebesar 8,77%.

Adapun, kekerasan dan pelecehan psikologis paling banyak dialami pekerja, yakni 77,40%. Sebanyak 50,48% responden juga pernah mengalami kekerasan dan pelecehan seksual.

Sebanyak 50,12% responden pernah mengalami kekerasan dan pelecehan berdimensi ekonomi. Sedangkan, 18,63% responden pernah mengalami kekerasan dan pelecehan fisik.

Sebagai informasi, ILO dan Never Okay Project melakukan survei terhadap 1.173 responden di seluruh Indonesia. Survei tersebut dilakukan pada 12 Agustus-13 September 2022.

(Baca: Perkosaan Dominasi Bentuk Kekerasan Perempuan di Ranah Publik)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags