JAKARTA — Perusahaan asuransi umum PT Asuransi Bina Dana Arta Tbk akan mengembangkan jalur distribusi penjualan produk asuransi guna mencapai sasaran kinerja sepanjang 2017.
Candra Gunawan, Direktur Utama Asuransi Bina Dana Arta, mengatakan perseroan tahun ini menargetkan perolehan laba bersih dapat mencapai Rp196,67 miliar atau tumbuh sekitar 13%–14% dibandingkan dengan perolehan laba bersih tahun lalu.
Laba bersih yang dibukukan perseroan pada 2016 senilai Rp173,48 miliar.
Dari sisi premi, perseroan membidik perolehan premi bruto sebesar Rp1,29 triliun pada tahun ini atau tumbuh sekitar 9%–10% dibandingkan dengan pendapatan premi bruto pada tahun sebelumnya, yaitu Rp1,178 triliun.
Untuk mencapai sasaran kinerja tersebut, Candra mengungkapk...