Angka Harapan Hidup Penduduk Indonesia Meningkat pada 2022

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, angka harapan hidup (AHH) penduduk Indonesia sebesar 73,6 tahun pada 2022. Angkanya meningkat 0,1 tahun dibandingkan pada tahun sebelumnya yang sebesar 73,5 tahun.

Ridhwan Mustajab

Aug 9, 2023 - 9:46 AM

Data

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, angka harapan hidup (AHH) penduduk Indonesia sebesar 73,6 tahun pada 2022. Angkanya meningkat 0,1 tahun dibandingkan pada tahun sebelumnya yang sebesar 73,5 tahun.

Melihat trennya, AHH di Indonesia terus mengalami peningkatan dalam sedekade terakhir. Kenaikannya paling signifikan sebesar 1,9 tahun terjadi pada 2015.

Menurut jenis kelaminnya, AHH perempuan di Indonesia sebesar 73,83 tahun pada 2022. Angkanya naik 0,28 tahun dibandingkan tahun sebelumnya yang sebesar 73,55 tahun.

Sementara, AHH laki-laki di dalam negeri tercatat sebesars 69,93 tahun pada tahun lalu. Angkanya pun naik 0,26 tahun dibandingkan 2021 yang sebesar 69,67 tahun.

Sebagai informasi, AHH adalah perkiraan rata-rata jumlah tahun seseorang dapat hidup sejak lahir. AHH juga merupakan metrik untuk menilai kesehatan suatu masyarakat.

(Baca: Angka Harapan Hidup Indonesia Capai 73,5 Tahun pada 2021)

Bagikan Artikel
Terpopuler
Tags